Son Heung-Min - Football Manager 2014 Player Review


Name = Son Heung-Min
DoB = 8 July 1992
Club = Bayer Leverkusen
Nationality = South Korea
Best Role = Inside Forward


2013


2019


History


Jika saat ini Anda ditanya siapakah pemain Korea Selatan yang layak dijuluki wonderkid, mungkin Son Heung-Min lah jawaban Anda. Dia pindah ke Jerman ketika masih berumur 16 tahun. Dia mengikuti pertukaran pelajar yang digagas oleh Hamburg. Karena itu pula dia harus merelakan pendidikannya, drop out dari Dongbuck High School. Dia mengatakan pada awalnya dia mengalami kesulitan untuk tinggal di Jerman akibat perbedaan bahasa, kultur, dan makanan. Ketika masih menimba ilmu di HSV dia sempat merasa depresi karena tak kunjung mendapatkan kontrak profesional dari HSV. Setelah memperkuat Korea Selatan di gelaran World Cup U-17 di Nigeria tahun 2009 dia ditawari HSV kontrak profesional. Namun kali ini Son meminta waktu untuk menentukan pilihannya untuk bermain di Jerman atau di negaranya. Namun berkat dukungan sang ayah, Son akhirnya memilih untuk menerima tawaran itu. Dan terbukti tepat, tidak butuh waktu lama baginnya untuk menjadi salah satu pilar penting HSV. Kepergian Schurrle ke Chelsea juga memberinya berkah tersendiri. Leverkusen mendatangkannya dengan mahar yang cukup tinggi. Kini dia berharap dapat meraih gelar bersama Leverkusen, tim yang juga dibela Cha Bum-Kun.

Meskipun ketika berumur 21 tahun dia memiliki attribute yang cukup bagus. Namun karirnya tak berjalan dengan mudah. Dia pun harus rela menjadi cadangan di MU. Bahkan dia harus tampil bersama MU reserve. Tapi menilik performanya ketika memperkuat Leverkusen tak ada salahnya jika Anda memberikan kesempatan yang lebih bagi pemain ini.


Rating
16/20


Written by Gustav Mandigo

Post a Comment

0 Comments