Name = Youri Tielemans
DoB = 7 May 1997
Club = RSC Anderletch
Nationality = Belgium
Best Role = Deep Lying Playmaker
2019
History
Youri Tielemans merupakan produk asli RSC Anderletch. Dia masuk ke akademi ketika berumur 5 tahun. Namanya telah menjadi langganan timnas junior Belgia. Dia sempat mencetak hattrick kala membela U-16 melawan Jerman. Berkat penampilannya yang menawan, dia pun mendapat kesempatan untuk melakukan debutnya ketika masih berumur 16 tahun menggantikan Sacha Kljestan. Meskipun hanya tampil sebentar saja, para suporter sudah mengelukan namanya berkat distribusi bola dan keinginan untuk terus menyerang. Tielemans menjadi yang ketiga sebagai pemain termuda dalam sejarah Europa League dengan umurnya yang maish 16 tahun 4 bulan dan 25 hari. Dia juga menjadi satu-satunya pemain kelahiran 1997 yang bermain di kompetisi itu. Arsenal, Tottenham, dan Manchester United dikabarkan siap mendatangkan pemain ini. Manchester City sedikit lebih didepan, berkat rekomendasi Vincent Kompany dia hampir saja berkostum manchester City apabila tak dihentikan oleh orang tuanya. Orang tuanya ingin Tielemans menyelesaikan pendidikannya di Belgia terlebih dulu, hal yang sama yang dilakukan oleh Kompany sewaktu muda. Kelebihan lain yang dimilikinya adalah kemampuan eksekusi bola mati. Kelemahan yang masih menjadi PR dia mungkin hanya konsentrasi yang kurang matang.
Layaknya kebanyakan pemain muda, dia memiliki problem pada attribute fisik. Namun kita sedikit mengatasinya jika kita mau merubah porsi trainingnya untuk difokuskan pada attribute fisiknya. Melihat mental dan attribute yang diperlukan sebagai DLP, dia bisa menjadi pesaing Leon Goretzka yang cukup serius untuk dinobatkan sebagai DLP terbaik di FM14 ini. Jangan lupa tinggalkan komentar Anda untuk siapa pemain selanjutnya yang akan di review.
Rating
2 Komentar